Indonesia Youth Choir - 3rd Generation, Bali - INDONESIA

Kepada Penyanyi dan Conductor dari seluruh Indonesia dan berbagai negara Dunia.


Indonesia Youth Choir adalah sebuah paduan suara yang dibentuk oleh Bapak Tommyanto Kandisaputra pertama kali tahun 2015 sebagai wadah untuk pembinaan generasi muda Indonesia dalam bidang paduan suara.


IYC terbuka bagi seluruh penyanyi Sopran, Alto, Tenor dan Bass berusia 17-26 tahun per tanggal 16 Juli 2019. Peserta dapat berasal dari indonesia dan luar negeri yang memiliki gairah dan semangat untuk belajar bersama dengan rekan penyanyi lainnya di Bali.


Program IYC ini GRATIS. Panitia akan menanggung biaya akomodasi, konsumsi, dan transportasi lokal selama karantina & konser di Bali. Setiap peserta bersedia untuk menanggung biaya transportasi dari tempat asal peserta ke Bali dan kembali. Tinggal di Bali selama karantina & konser sesuai jadwal IYC dan mengikuti ketentuan yang ditetapkan oleh panitia.


Peserta harus sudah tiba di Bali & check in paling lambat tanggal 16 juli 2019 pk. 15:00. dan check out tanggal 24 juli 2019 pk.11.00


Silahkan membaca informasi lainnya dan registrasi di bawah ini.

  • +

    Conductor & Concerts

    IYC generasi ke-3 akan dipimpin oleh 

    DR. ANTON ARMSTRONG ( USA )

    He is the Tosdal Professor of Music at St. Olaf College and Conductor of the internationally acclaimed St. Olaf Choir. He is a graduate of St. Olaf College and earned advance degrees at the University of Illinois (MM) and Michigan State University (DMA). He is editor of a multicultural series for Earthsongs. 

    CONCERTS

    IYC3 akan tampil di:

    • OPENING CONCERT The 8th BICF, 23 Juli 2019
    • Special Concert lainnya yang akan diatur panitia.
  • +

    Benefit


    Melalui Indonesia Youth Choir diharapkan seluruh peserta dapat:

    1. Memperoleh pengalaman berlatih paduan suara dengan conductor dunia ternama dan ahli, sehingga dapat memahami dan menguasai teknik bernyanyi dalam paduan suara dengan kualitas sangat baik.
    2. Mengenal berbagai komposisi paduan suara yang luas melalui program lagu yang dipilih, baik dalam pengetahuan musik dan pemahaman interpretasi serta skill untuk membawakannya.
    3. Membangun attitude sebagai generasi muda dalam paduan suara, sehingga terbentuk pribadi yang berkualitas dengan karakter yang baik, berdedikasi, mau belajar dan membagikan pengetahuan dan aspek lainnya dalam bidang ini.
    4. Membina persahabatan antarpenyanyi muda dari berbagai penjuru Indonesia, dan negara-negara lain yang terlibat, sehingga dapat dibangun pemahaman mutualisme di berbagai aspek kehidupan.
    5. Membangun jaringan kerja sama yang baik, tukar menukar informasi dan membangun pemahaman yang dalam antarkebudayaan dan kebangsaan.
    6. Menginspirasi musisi lainnya untuk bertumbuh dan berkarya, sekaligus menghibur dan memberikan pengayaan musik, budaya, dan spiritual melalui penampilan paduan suara yang berkualitas.
    7. Memperoleh pengayaan secara musikalitas dalam pengetahuan dan keterampilan dan latihan teknik paduan suara secara intensif (karantina) selama 6 hari berturut-turut dari tanggal 17 sampai dengan tanggal 22 Juli 2019 di Bali. 
    8. Mendapatkan sertifikat penghargaan sebagai peserta Indonesia Youth Choir 3nd Generation.

     

  • +

    Registration

    OPEN REGISTRATION

    • Audisi dan Regitrasi IYC3 tahap 2 dibuka tanggal 20 November 2018
    • Registrasi akan ditutup tanggal 30 November 2018
    • Hasil audisi akan diumumkan pada akhir bulan Januari 2019

     

    DOCUMENT

    1. Calon Peserta IYC harus mengisi form registrasi online yang ada di bagian paling atas dengan tulisan _REGISTER NOW­_
    2. Foto postcard terbaru dengan ukuran minimal 1 MB, baju atasan warna cerah polos (kecuali Hitam, Putih, Cokelat, abu-abu), dan background putih polos, diunggah melalui form registrasi online.
    3. Rekam audisi anda dalam bentuk video dengan mengikuti langkah-langkah sebagai berikut:
      • Mengucapkan dengan jelas dan lambat: nama lengkap sesuai identitas, usia, dan jenis     suara (Sopran, Alto, Tenor, Bass).
      • Menyanyikan 1 (satu) lagu solo berbentuk Aria, Lieder, atau lagu lain yang dapat menunjukkan kemampuan artistik secara maksimal, boleh menggunakan musik iringan atau pun secara Accapella.
      • Test ambitus suara dengan menyanyi huruf vokal "A"
        1. Sopran dan Tenor : dari nada middle C, naik dengan skala mayor (do-re-mi-fa–sol-la-si-do) sampai nada paling tinggi yang bisa dibunyikan.
        2. Alto and Bass : Dari nada middle C, turun dengan skala mayor (do-re-mi-fa–sol-la-si-do)  sampai nada paling rendah yang bisa dibunyikan.
    4. Menyanyikan salah satu bagian dari lagu Chirstus Factus Est - Anton Bruckner ( Download disini ) mulai dari birama 21 dan selesai di birama 63.
  • +

    Video Recording & Quality

    Petunjuk rekaman video audisi untuk memperoleh hasil rekaman yang baik: 

    1. Disarankan untuk mempelajari keseluruhan musik dari materi yang akan dibawakan sebelum   memulai rekaman.
    2. Cari tempat yang tenang untuk merekam materi audisi Anda.
    3. Atur posisi alat perekam agar bagian wajah dan badan dapat terekam dengan jelas.
    4. Atur pencahayaan dalam ruangan saat rekaman sehingga ekspresi wajah dapat terlihat dengan jelas
    5. Penggunaan partitur saat rekaman diperbolehkan, tidak perlu dihafalkan.
    6. Nada dasar dari alat musik harus terdengar di dalam rekaman.
  • +

    More Information

    • Email : iyc@bandungchoral.com
    • Phone : +62 22 5209724
    • Whatsapp : +62 821 1713 4808
    • Hari Kerja : Senin - Jumat | pk. 09.00 - 17.00

Related Event